Penyerahan Bantuan Kepada Warga Terdampak Angin Puting Beliung Kecamatan Tatah Makmur

Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah, melakukan penyerahan bantuan kepada warga yang terdampak bencana angin puting beliung, Kamis (19/1/2023).

Pusdalops BPBD Kab banjar mendapatkan informasi dari operator radio kecamatan Tatah Makmur bahwa telah terjadi bencana angin puting beliung di desa pemangkih baru RT.03 Kecamatan Tatah Makmur. Setelah berkoordinasi dan mendapatkan informasi waktu kejadian bencana puting beliung pada pukul 14.00 wita yang disebabkan oleh terjadinya hujan deras disertai dengan angin kencang yang mengakibatkan puting beliung di wilayah Tatah Makmur. Berikut data korban terdampak angin puting beliung:

▪️Data Terdampak :

  1. Salman 1KK 5 Jiwa
    Kondisi rumah Rusak Berat ( RB )
  2. Arbain 1 KK 6 jiwa
    Kondisi rumah rusak Ringan( RR )
  3. Rahmadi 1 KK 3 jiwa
    Kondisi rumah Rusak Sedang( RS )
  4. Akhmad Hidayat 1 KK 4 Jiwa
    Kondisi rumah Rusak Ringan (RR)
  5. ERWANTO 1 kk
    Kandang bebek Kondisi Rusak Berat ( RB )

Setelah mendapatkan seluruh informasi lengkap pusdalops melaporkan kejadian tersebut kepada pimpinan dan langsung di tindak lanjuti untuk pendistribusian bantuan logsitik. Sesuai arahan Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten banjar, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik melalui Tim Reaksi Cepat BPBD Kab. Banjar melakukan persiapan untuk menyalurkan bantuan logistik kepada warga terdampak bencana angin puting beliung menggunakan 1 buah armada pik up regu TRC mendistribusikan logistic ke kecamtan tatah Makmur.

Dengan pendistribusian logistik ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang terdampak angin kencang di wilayah Kab. Banjar