Pelatihan Satgas Pusdalops BPBD Kabupaten Banjar

Jum’at (23/11), bertempat di ruang Pusdalops BPBD Kabupaten Banjar dilaksanakan kegiatan Pelatihan Satgas Pusdalops (Pusat Pengendali Operasi) Penanggulangan Bencana yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pencegahan Kesiapsiagaan H. Akhmad Syarwani, S.Hut, MM dengan narasumber dari Orari Lokal Banjar dan BPBD Kabupaten Banjar, peserta sebanyak 32 orang.

Adapun materi yang disampaikan tentang pengoperasian perangkat komunikasi yang terkoneksi dengan RPU (Radio Pancar Ulang) dan tata cara komunikasi via radio dengan baik dan benar. Kemudian diteruskan dengan materi ke-2 tentang pengenalan aplikasi GPS (Global Positioning System) berbasis android untuk mengukur dan memperkirakan jarak melalui titik koordinat.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan aparatur BPBD Kabupaten Banjar serta membuat lebih profesional dalam menjalankan tugas kebencanaan. (Bidang Kedaruratan Logistik)

About Pamula 208 Articles
BPBD Kabupaten Banjar Jln.Indrasari No.8 Martapura Tlpn/Fax : (0511) 5910127 Visi : Terwujudnya Ketangguhan dan Kemandirian Masyarakat dalam Menghadapi Bencana