Bimbingan Teknis Kajian Kebutuhan Pasca Bencana (JITU PASNA) Tahun 2017

BPBD Kab. Banjar melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Kajian Kebutuhan Pasca Bencana (JITU PASNA) selama 3 (tiga) hari dari Hari Rabu tanggal 8 November sampai dengan Hari Jumat tanggal 10 November 2017 bertempat di Ruang Pertemuan Guest House Sultan Sulaiman Martapura Kab. Banjar

Meskipun Kabupaten Banjar sudah memiliki Tim Jitu Pasna yang dibentuk berdasarkan Surat Keputusan Bupati sejak tahun 2015, namun pengetahuan dan kemampuan dalam menyusun kajiannya masih perlu pembinaan lagi agar kualitasnya dapat ditingkatkan, sebagai dampak dari pergantian anggota tim dan dinamisnya perkembangan pengetahuan tentang kebencanaan. Meskipun sudah  beranggotakan personil – personil dari instansi/SKPD teknis, Tim Jitu Pasna ini masih perlu mendapat dukungan dari instansi – instansi lainnya mengingat luasnya wilayah kabupaten, bervariasinya potensi bencana dan bertambahnya wilayah rawan bencana di Kabupaten Banjar.

Kegiatan ini mendatangkan Narasumber dari BNPB yaitu ibu Nugroho Retno,ST, M.Si. selanjutnya diharapkan aemoga dengan adanya bimtek ini dapat lebih meningkatkanpengetahuan dan wawasan kebencanaan di Kab. Banjar, terutama dalam penyusunan Kajian Kebutuhan Pasca Bencana yang merupakan syarat yang tidak bisa ditawar – tawar dalam pengajuan permohonan bantuan dana kepada Pemerintah Pusat melalui BNPB.

About Pamula 208 Articles
BPBD Kabupaten Banjar Jln.Indrasari No.8 Martapura Tlpn/Fax : (0511) 5910127 Visi : Terwujudnya Ketangguhan dan Kemandirian Masyarakat dalam Menghadapi Bencana